BlackBerry Bold 9790 - Mendapatkan arah

background image

Mendapatkan arah

1.

Pada layar awal, klik ikon Peta.

2.

Tekan tombol

> Dapatkan Arah.

3.

Lakukan salah satu tindakan berikut untuk menentukan lokasi awal:
• Untuk menentukan lokasi sekarang, jika ponsel cerdas BlackBerry Anda mempunyai penerima GPS internal atau

telah dipasangkan dengan penerima GPS berkemampuan Bluetooth, maka setel bidang Mulai ke Lokasi Saya.

• Untuk menentukan lokasi yang sekarang sedang Anda lihat pada peta, setel bidang Mulai ke Gunakan pusat

peta. Jika Anda sedang melihat sebuah lokasi favorit, klik alamat lokasi tersebut.

• Untuk menentukan lokasi baru dengan memilih lokasi pada peta, setel bidang Mulai ke Pilih dari peta. Klik lokasi

pada peta.

• Untuk menentukan sebuah lokasi atau kontak, setel bidang Mulai ke Temukan Lokasi. Dalam bidang Temukan

toko, kafe, dsb., ketikkan informasi untuk lokasi atau kontak tersebut. Tekan tombol

. Klik sebuah lokasi

atau kontak.

• Untuk menentukan lokasi baru dengan mengetikkan alamat, setel bidang Mulai ke Temukan Lokasi. Dalam

bidang Temukan alamat, ketikkan alamat tersebut. Tekan tombol

. Klik lokasi tersebut.

• Untuk menentukan sebuah lokasi favorit, setel bidang Mulai ke Dari Favorit. Dalam daftar, klik sebuah lokasi

favorit.

4.

Ulangi langkah 3 untuk menentukan lokasi terakhir.

5.

Untuk mengganti opsi rute, klik Opsi Rute. Pilih opsi Tercepat atau Tersingkat. Pilih atau kosongkan kotak centang

di sebelah salah satu atau beberapa opsi rute. Klik OK.

6.

Klik Cari.

• Untuk melihat rute Anda di peta, tekan tombol

> Lihat di Peta.

• Untuk membalik daftar arah, tekan tombol

> Balik Arah.

Panduan Pengguna

Peta

248